Saturday 23 April 2011

2 April 2011

Akhirnya..

Para pembaca yang budiman, jadi ini lho sebenernya yang pingin saya ceritain dari tanggal 2 April kemaren yang akhirnya baru bisa saya tulis sekarang. (Moodnya baru muncul sekarang, haha. Mohon maklum).

Jadi ada apakah di tanggal 2 April kemaren?

Jadi gini ceritanya...
Waktu itu saya menghadiri acara "Welcoming Ceremony and Culture Tour for The 1st Daegu Social Media Group" di Daegu City Hall. Apa itu Daegu Social Media Group? Ini adalah merupakan grup yang terdiri dari mahasiswa-mahasiswa international di kota Daegu. Mereka ditugaskan untuk menyebarkan info sebanyak-banyaknya tentang Daegu terutama kepada orang lain melalui social networking media seperti blog, facebook, twitter, dsb.

Aktifitas ini sebenernya terinspirasi dari WSK (World Students in Korea yang dibentuk oleh Presidential Council on Nation Branding) yang dulu pernah saya ikuti sekitar akhir tahun 2009. (Para pembaca setia blog saya pasti tau tentang ini. Hehe). Hal ini pun diakui oleh salah satu orang dari City Hall yang terlibat dalam pembentukan grup ini.

Nah, tanggal 2 April kemaren itu adalah pembukaan angkatan pertamanya yang terdiri dari 32 anggota. Sebagian besar berasal dari negara Cina. Beberapa anggota lainnya berasal dari Indonesia, Malaysia, USA, dan Mexico. Kami akan bertugas dari bulan April hingga Juni nanti. Setiap bulannya, city hall akan ngadain free Daegu tour, pengenalan budaya dan sejarah Daegu, dll, buat kita supaya setelah itu kita bisa menyampaikannya kepada orang lain.

Acara kemaren diadakan di salah satu ruangan di lantai 2 gedung City Hall Daegu dan dimulai pukul 10 pagi. Kira-kira seperti ini gambarannya.


Di acara ini kami dijelaskan tentang program ini dan kegiatan yang akan kami lakukan pada hari itu. Perjalanan yang dimulai dari pukul 11:30 dan diakhiri pukul 16:00 yang ditempuh dengan berjalan kaki sepanjang kurang lebih ga tau berapa km ini meliputi kunjungan ke Gyeongsang Gamyeong Park, Daegu Modern History Museum, Chinese Association Building, Jingolmok memorial, makan siang di rumah makan Baeknok, minum medicine tea di Mido Dabang, kunjungan ke Yangnyeongsi Oriental Medicine Cultural Center, Foto di depan Gyesan Cathedral, naik tangga March 1st Independence Movement Road, dan ngeliat Missionary Chamness' House dari luar.

Hm.. tunggu edisi selanjutnya ya -- Saya akan menjelaskan tentang tempat-tempat yang saya kunjungi itu karena kalo ditulis di sini semua, pasti bakal jadi panjang banget. ^^

See you and good night!

Mutia

No comments: